1. Luffy vs Sir. Crocodille
Memasuki Grandline paruh pertama yang di kenal sebagai
kuburan bajak laut membuat siapapun merinding mendengarnya tapi tidak bagi anak
muda dalam kapal Going Merry. Siapa lagi kalau bukan Kapten Monkey D. Luffy
dengan ambisinya menjadi Raja Bajak Laut.
Pertarungan antara hidup dan mati pertama berada di Negeri
Padang Pasir - Alabasta, Luffy vs
Crocodille.
Kronologi singkat :
- Crocodille adalah seoarang pengguna DF Logia Suna Suna no Mi (Pasir),
bertarung di pasir tentu kekuatannya sangat Imba. Luffy bahkan hampir mati karena
terhisap pasir hisap milik Crocodille.
- Pertarungan kedua terjadi di Istana Alubarna, Luffy
hampir mati kekeringan saat itu namun sebuah keajaiban air mampu mengembalikan
tubuh Luffy.
- Pertarungan selanjutnya dalam ruang bawah tanah, Luffy
hampir mati karena terkena Racun Crocodille.
2.Luffy vs Enel
Pertarungan di atas
langit eh awan ding :D di sebuah negeri bernama Skypea.
Kronologi singkat :
- Enel adalah pengguna DF Logia Goro Goro no Mi (Petir). Kita
semua tau bahwa Luffy adalah manusia karet dan pada nyatanya karet adalah musuh
alami petir namun rupanya Enel menyadari bahwa di dalam darah terdapat kandungan
air, dan air adalah penghantar yang baik untuk petir akhirnya petir Enel mampu
masuk dalam tubuh Luffy, pertarungan ini terjadi di Maxim.
- Enel menjebak tangan luffy dengan melebur emas membentuk
bola emas sehingga bukan hanya berat bagi Luffy tapi juga sakit karena panas.
- Pertarungan selanjutnya di Upper yard di tempat pohon
Giant Jack yang menjulang ke atas. Luffy mati-matian mengejar Enel yang berada
di atas Maxim bahkan dia memasuki bola awan itam yang di dalamnya terdapat
petir Enel, dia berhasil memecah awan hitam tersebut dan mengalahkan Enel.
- Luffy mampu menahan serangan beribu volt yang dibuat oleh
Enel.
3. Luffy vs Rob Luccy (CP 9)
Ini adalah pertarungan Zoan vs Paramacia, antara Luffy dan
Rob Luccy menurut kebanyakan OPLovers ini adalah Battle ter epic karna
kecepatan, kekuatan dan emosi menjadi satu. Pertarungan ini mengambil Latar
Enies Lobby (Pintu Gerbang Keadilan) dalam rangka penyelamatan Robin dan
Franky.
Kronologi singkat :
- Rob Luccy adalah pengguna DF Zoan Neko Neko no Mi (Leopard)
dan dia juga menguasai Rokushiki sehingga membuat dia menjadi sosok yang sangat
cepat dan sangat kejam. Luffy bahkan mengeluarkan Gear 2nd dan Gear 3rd secara
bergantian untuk melawan Rob Luccy.
- Di akhir Battle, Luffy harus terkapar tidak bisa bergerak
hingga beberapa jam karena Luffy telah melebihi batas kekuatannya saat
bertarung.
4. Luffy vs Magelan
Pertarungan ini mengambil latar Impel Down, sebuah penjara
bawah laut dengan pengawasan luar biasa ketat. Mungkin bukan pure Battle antara
mereka berdua karena ada bantuan Mr. 3, tapi tetap Luffy yang mendominasi
pertarungan dengan Magelan
Kronologi singkat :
- Magelan adalah pengguna DF Paramecia Doku Doku no Mi
(racun). Luffy bertarung sangat keras sampai akhirnya terkena racun Magelan dan
hampir mati, namun suatu keajaiban ketika dia di selamatkan oleh Bon Chan dan Emporio
Ivankov.
- Luffy sekarat sebelum akhirnya diberi suntik hormon oleh
Ivankov dengan catatan umurnya berkurang.
- Pertarungan selanjutnya Luffy di bantu Mr 3 dengan membuatkan
Luffy sarung tinju dari lilin sehingga Luffy sangat terharu.
- Luffy tidak bisa mengalahkan Magelan karena Magelan meng
upgrade racunnya hingga lilin Mr 3 tidak sanggup menahan racunnya. Kemudian
Luffy memilih lari dibantu tahanan lain.
5.Luffy vs Donquixote Doflamingo
Pertarungan pengguna haki raja, ini adalah pertarungan yang
baru baru ini terjadi dan mengambil latar di Dressrosa. Sebuah negeri yang
berada dalam kegelapan selama puluhan tahun. Inilah pertarungan terbaik
sepanjang tahun 2015.
Kronologi singkat :
- Doflamingo adalah seorang Sichibukai pengguna DF
Paramecia Ito Ito no Mi, dia adalah sosok yang sangat kejam karena digambarkan
dia membunuh dan membawa potongan kepala ayahnya hanya demi kembali lagi ke
Marijoea sebelum akhirnya diusir dan terus menyimpan dendam. Dalam pertarungan
ini Luffy dibantu oleh Trafalgar D. Watel Law. Law tangannya putus sedang Luffy
akhirnya mengeluarkan jurus pamungkas hasil latihannya selama 2 tahun “GEAR 4th”
namun sayang dia kehabisan waktu dan harus berhenti selama 10 menit untuk
pemulihan tenaganya. Beruntung banyak yang melindunginya, jika tidak mungkin
Luffy sudah mati dan One Piece akan Tamat. Yohohohohohooooo….
- Saat Luffy mengaktifkan Gear 4th, Doflamingo juga
mengeluarkan tahap awakening dari Ito Ito no Mi yang sangat mengerikan.
- Luffy kembali pulih dan menghajar Doflamingo sekali lagi
sampai akhirnya dia kalah.
Yaap itu adalah 5 Pertarungan Hidup dan Mati versi saya..
Masih ada beberapa lagi nih, saya menyebutnya Special
Battle ‘PERTARUNGAN YANG PALING BIKIN BAPER’ :D
Spesial Battle versi saya adalah :
1. Luffy vs Ussop (Water 7)
Pertarungan kedua sahabat dalam memegang prinsip. Pertarungan ini sangat
menguras emosi penuh air mata, kekecewaan bahkan penghianatan.
Yah… pengkhianatan karena Ussop harus menantang kaptennya
sendiri, meski dia tau dia tidak bisa mengalahkan Luffy tapi ego nya
mempertahankan Merry membuat dia hilang logika. Ussop sebenarnya tau kalau
Merry memang sudah di ambang batas akhir tapi apa boleh di kata Merry adalah pemberian
Kaya dia tak rela Merry di tinggal begitu saja. Tangisan dua sahabat mempu
membuat jiwa Merry juga merasakan kesedihan di antara keduannya.
Luffy seorang Kapten dia harus menanggung konsekuensi dari ucapannya, dia
menerima tantangan Ussop. Luffy mengalami pertarungan yang tidak pernah
terbayangkan dalam hidupnya,yaitu harus bertarung melawan sahabatnya sendiri.
Sakit itu lah yang di rasakan Luffy setiap serangan yang di luncurkan ke Ussop
membuat hatinya sakit apalagi Ussop dalam keadaan babak belur karna ulah anak
buah Franky.
Pertarungan ini berakhir dengan kemenangan Luffy, sebuah
kemenangan yang penuh air mata kesedihan, kekecewaan dan penyesalan karena
Luffy harus mengambil keputusan bahwa Ussop bukan lagi Krunya. DONG…!!!!
Saya sampai sesengggukan nulis ini… tissue donk.. T.T
2. Luffy vs Monkey D. Garp (Marine Ford)
Pertarungan Spesial yang ke dua ini juga sangat dramatis
sekali, betapa tidak seorang kakek harus melawan cucunya sendiri dan juga harus
melihat cucu yang lainnya akan dieksekusi mati.
Garp menghalangi usaha Luffy untuk menyelamatkan Ace,
tinjuan demi tinjuan cinta dan profesionalismenya yang beruraikan air mata.
Orang paling menderita selain Luffy adalah dia Monkey D. Garp, karena dia tidak
bisa menyelamatkan orang yang sangat dia sayang walaupun itu didepan matanya.
Pertarungan singkat ini berakhir dengan kemenangan Luffy,
Ace bisa bebas berkat bantuan Mr. 3 walaupun kemudian mati oleh Akainu karena
melindungi Luffy.
Tissueeeee.. T.T
*sudah dulu yaa mimin sudah gak kuat..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar